Keran Air Bikin Mesin Cuci Otomatis Error

Kebiasaan menutup Keran Air bikin Mesin Cuci Otomatis Error loh, lanjut baca nya supaya tahu apa yang mesti dilakukan dan cara memperbaikinya.


Menutup keran air sehabis pakai merupakan hal yang baik tetapi terkadang kita lupa untuk membuka kembali pada keesokan harinya mau mencuci, mesin akan terus menunggu sampai drum terisis air sementara waktu pengisian terbatas karena sudah ditentukan sehingga jika kelamaan maka alarm akan berbunyi dan menunjukan kode error, berikut adalah rangkuman dari berbagai merk mesin cuci populer dengan masing-masing error code dengan penyebab sama.

Kode Error  C1 atau CO1
Mesin cuci Hitachi

Kode Error E1
Mesin cuci Sanyo / Aqua.
Mesin cuci Sharp.
Mesin cuci Samsung.
Mesin cuci Toshiba.

Kode Error E10
Mesin cuci Lux Royal.

Kode Error E11
Mesin cuci Electrolux.

Kode Error E17 
Mesin cuci Bosch



Kode Error EFIL.
Mesin cuci Polytron

Kode Error IE.
Mesin cuci LG ( Inlet Error )

Kode Error U14
Mesin Cuci Panasonic

Error Code akan muncul bila air tidak mengalir atau waktu telah terlampaui oleh karenanya pastikan kran air sudah dibuka sebelum anda mencuci, bersihkan saringan air secara berkala supaya air tetap deras dan lancar.

Komentar