saya ada kendala child lock pada samsung wa70v4.. setelan tombol ON ditekan,, pada panel indikator Child Lock terdisplay ON (nyala merah) sehingga semua tombol kecuali Power ON/OFF tidak berfungsi (Child Lock).. mohon pencerahannya untuk letak kesalahannya.. terima kasih.
Fadhil, Bekasi
Jawab :
Salam pak Fadhil, sebenarnya anda bisa membuka buku manual nya untuk melihat bagaimana cara membatalkan/mematikan fungsi ini,
Salam pak Fadhil, sebenarnya anda bisa membuka buku manual nya untuk melihat bagaimana cara membatalkan/mematikan fungsi ini,
Fungsi CHILD-LOCK
Fitur ini mencegah anak-anak agar tidak melukai diri mereka sendiri bila bermain dengan mesin
cuci.
• Cara mengaktifkan :
- Tekan tombol “Power” untuk masuk ke modus pencucian awal.
- Dengan menekan tombol “Start/Pause”, pencucian akan dimulai dan jika fungsi Child Lockdiperlukan selama mencuci.
- Tekan tombol “Water level” (Level air) dan “Function” (Fungsi) bersamaan (selama 3 detik)
(Catatan: Anda tidak dapat menjalankan fungsi ini tanpa menghidupkan tombol “Power” (Daya).)
• Untuk membatalkan :
Jika “Child-Lock” telah diprogram,
tekan tombol “Water level” dan “Function” bersamaan.
Fitur ini mencegah anak-anak agar tidak melukai diri mereka sendiri bila bermain dengan mesin
cuci.
• Cara mengaktifkan :
- Tekan tombol “Power” untuk masuk ke modus pencucian awal.
- Dengan menekan tombol “Start/Pause”, pencucian akan dimulai dan jika fungsi Child Lockdiperlukan selama mencuci.
- Tekan tombol “Water level” (Level air) dan “Function” (Fungsi) bersamaan (selama 3 detik)
(Catatan: Anda tidak dapat menjalankan fungsi ini tanpa menghidupkan tombol “Power” (Daya).)
• Untuk membatalkan :
Jika “Child-Lock” telah diprogram,
tekan tombol “Water level” dan “Function” bersamaan.
sudah saya tekan bersamaan selama 3 detik bahkan 1 menit lebih sudah saya coba tahan tapi child lock tetap tidak nonaktif
BalasHapusPerhatikan hal berikut yang mungkin masih bisa anda kerjakan sendiri sebelum memanggil teknisi:
Hapus- penutup/pintu atas harus tertutup.
- pastikan bahwa tidak ada pakaian/air didalam drum yang tidak sempat terbuang/selesai proses mencucinya karena unit keburu dimatikan.
Masalah saya juga sama semua tombol selain on/of gabisa berfungsi
HapusSelamat siang pak rudi, saya kamal
BalasHapussaya ada mesin cuci samsung WA70V4 (top loading)
ada kendala mesin cuci tidak bisa lanjut bilas dan spin
sudah saya coba spin ternyata air tidak bisa buang
sudah saya cek pembuangan tidak ada yang tersumbat, sudah saya coba manual bisa buang (cuma capek nahan/pompanya)
sudah saya coba cek drain motor dengan mencopotnya dan coba colok listrik langsung itu bisa bergerak
kira-kira ada solusi lainnya kah pak rudi
terima kasih
Salam
Modul rusak tetapi biasanya masih bisa diperbaiki.
Hapusmaaf min mau tanya...mesin cuci saya samsung WA70VA air tidak mau keluar padahal water valve nya sudah saya ganti
BalasHapusBiasanya ada komponen elektronik (Triac) pada jalur yang menuju drain pump rusak.
HapusBagaimana klo air sudah terlanjur terisi tapi pas mau menjalankan ternyata esin cuci dalam keadaan child lock,
BalasHapusTidak apa- apa, anda cukup non aktifkan dulu child locknya tanpa harus membuang dulu airnya.
HapusSya mu tnya klo mesin cuci lagi sedang mencuci sellu bnyi ting..ting.. Dan kluar tanda gembok.
BalasHapusKira2 penyebnya apa n cara mengatasinya bgaimn ya pak..
Trms..
Selamat siang... Mesin cuci saya merk samsung 7 kg droum, hanya tombol power/daya saja yg berfungsi sedangkan tombol lain tidak berfungsi sehingga mesin cuci tidak bisa digunakan.... Mohon bantuannya
BalasHapusItulah tanda fitur Child lock berfungsi
HapusApakah selang air harus tersambung terus selama mesin cuci di pakai
BalasHapusSelang water inlet harus selalu tersambung dan air kerannya harus selalu stand by untuk melayani kebutuhan air secara otomatis.
HapusBagaimana mana child lock nya g mau nonaktifkan, soalnya dh tak coba
BalasHapusSaya tekan 1menit tp msh tetap chlid lock nya aktif
Cukup 3 detik tekan bersamaan antara tombol "waterlevel" dan "function".
HapusAPA yang kita lakukan kalau tanda kunci pada mesin cuci keluar
HapusMematikan fitur tersebut jika memang tidak digunalan, cara nya ada didalam buku manualnya.
HapusMesin cuci saya LG frontloading 14kg tipe F1014NTGW,ketika saya tekan tombol power lampu pada nyala semua,giliran memilih jenis cucian itu tidak berfungsi.
BalasHapusKunci panel kontrol mungkin aktif (cild lock)
HapusTekan dan tahan tombol "WASH" + "RINSE" selama 3 detik sampai suara bip berbunyi dan sisa waktu untuk program
yang dipilih akan muncul lagi di layar.
Makasih petunjuknya Pak Rudi, sy sdh lakukan apa yg kita sarankan kesaya yakni tekan dan tahan tombol WASH+RINSE tetap belum berfungsi...., perlu Pak Rudi ketahui bahwasanya panel tombol dilayar monitor mesin cuci sy tidak berfungsi, mohon petunjuk berikutnya,wss
BalasHapusBaik, cara selanjutnya bisa coba anda lepas steker dari stop kontak, cara ini bertujuan untuk menghapus program yang tertunda (reset ), sambil coba membersihkan filter pompa pembuangan walaupun itu mungkin lebih baik anda meminta bantuan teknisi untuk langkah ini.
HapusMesin cuci saya ada salah satu fungsi yang selalu berkedip, pdahal tidak dipilih itu kenapa ya pak?
BalasHapusLampu berkedip seperti penunjuk water level itu tidak masalah,
Hapuschild lock error... ga berfungsi sama sekali... indikator child lock merah nyala.. tp masih bisa dipencet2... ada solusinya ga... gimana samsung nih
BalasHapusYang masih bisa dipencet mungkin on/off nya tetapi kalau yang lain harusnya terkunci.
HapusMau taanya pak rudi ..mesin cuci saya samsung front loading...begitu pintu di star langsung eror dc...padahal pintu sudah tertutup otomatis...lampu indikator kunci pintu tidak menyala...apa yang rusak pak rudi
BalasHapusKunci / pengunci pintu mesin cuci ini terdiri dari sistem mekanis dan salah satu bagian dipasangi switch yang akan memberi sinyal (menyambung) listrik yang diperlukan modul apabila kunci sudah dalam posisi yang benar barulah mesin akan mulai bekerja. anda harus periksa setiap bagian dan coba perbaiki 2 bagian diatas.
HapusSore pak rudi seperti pertanyaan desember 18 yg menanyakan semua tombol ngak berfungsi kecuali power ini kan child lock aktif
BalasHapusSaya udah coba pencet berbarengan dua tombol sesuai petunjuk selama 3 dtk bahkan lebih tetap ngak bereaksi ada solusi cara menonaktifkan child lock ini
Sore juga pa, kami belum pernah menangani kejadian serupa secara langsung tetapi kami hanya bisa memberi gambaran bahwa mungkin salahsatu push on switch nya bermasalah seperti konslet misalnya yang berakibat program ini terkunci terus menerus, yang biasa kami lakukan sebelum memutuskan untuk mengganti 1 blok modul adalah dengan cara memeriksa setiap komponen switch dan membersihkan modul ini dari kotoran dan lainnya berharap agar bisa diketahui masalah yang sebenarnya.
HapusMenjelang pagi pak rudi..top loding samsung 70va semua sensor bekerja setelah mencuci dan bilas tidak mau spin hanya suara drine motor bekerja mesin tidak mutar dan tidak ada tampilan eror kode langsung setelah waktu akhir 10 menit habis tanpa spin..
BalasHapusCek kapasitor bagus. Cek sensor bagus. Bongkar pembuangan air takut ada koin sangkut sudah dilakukan tetap hasil belum mau spin. Sedikit putus asa langkah apa selanjutnya dilakukan terima kasih pak
Menurut pengalaman kami bila ini terjadi maka biasanya pada saat mencuci tidak terjadi bolak balik putaran pulsator nya, artinya mencuci hanya berputar pada arah kiri saja sedangkan arah kanannya sebagaimana putaran spin tidak terjadi. kalau memang hal ini yang terjadi maka kerusakannya ada pada modul elektronik nya, salahsatu triac nya rusak (salah satu triac paling besar yg diberi heatsink) yang berfungsi sebagai penggerak motor, meskipun terkadang ada komponen lain juga yang rusaknya tetapi masih di area itu, demikian, semoga sukses.
HapusMaaf pak mau tanya mesin cuci sya samsung diamond drum dia muncul icon gembok di mesin cuci syaa biasa ditekan balik water level dn funtion bersamaan 3 detik dia mau kembali, tapi ini tetep terkunci .mohon info nya pak
BalasHapusAssalamualaikum pak rudi, bagaimana kalau pintu mesin cuci nya tidak bisa dibuka atau ke lock pak?
BalasHapusWaalaikumussalam
HapusWA 70 V4 kan mesin cuci bukaan atas, mungkin punya anda yg bukaan depan ya, jadi harus di buka tutup bagian atas dulu itu atau ditarik pake tali baja namun ada teknik nya karena kalau tidak biasa pasti susah.